8 Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Berbisnis
8 Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Berbisnis - Jangan pernah takut untuk memulai sesuatu yang baru. Berbisnis termasuk salah satunya. Sedikitnya ada delapan hal yang perlu Anda perhatikan sebelum memulai bisnis:
- Pemanfaatan teknologi agar bisnis lebih mudah, cepat, dan efisien, contohnya dengan menggunakan internet sebagai media promosi
- Outsourcing dan melakukan kerjasama dengan pihak ketiga dalam melakukan bisnis, misalnya bekerjasama dengan kurir untuk menghemat biaya pengiriman
- Jeli melihat peluang dan kelebihan bisnis skala kecil yang fleksibel, contohnya menyusun personalisasi produk atau jasa pada setiap pelanggan
- Bersikap serius dan konsisten dalam menjalankan bisnis, misalnya dengan menganggapi keluhan dan saran pelanggan untuk merevisi produk atau jasa
- Melakukan investasi dan menyisihkan keuntungan untuk kemajuan bisnis saat ini, contohnya dengan bersedekah
- Fokus. Bisnis kecil sifatnya memang fleksibel, namun tetaplah pada rencana awal. Misalnya, Anda memulai bisnis makanan dengan berjualan ayam bakar. Maka, tetaplah jadikan ayam bakar sebagai produk utama Anda. Jangan menjual makanan-makanan tambahan lainnya.
- Membangun jaringan bisnis dengan pebisnis lain, contohnya dengan menghadiri seminar-seminar bisnis
- Optimis. Ini adalah karakter yang harus dimiliki oleh setiap wirausahawan yang hendak menjalankan bisnis pribadi.
0 komentar:
Posting Komentar