Prol Nanas
Prol Nanas - Puding roti gaya Belanda ini bahannya sederhana tetapi sangat kaya rasa. Perpaduan asam segar buah Nanas sangat cocok dengan paduan pudding yang legit dan lembut. Siap-siap ketagihan ya, Clovers!
Sumber : www.sahabatnestle.co.id
Kategori Masakan : Kue
Perkiraan Waktu Pembuatan : 75 Menit
Bahan-Bahan Prol Nanas:
- 400 gram daging buah nanas
- 50 gram gula pasir
- 3 cm kayu manis
- 75 ml air
- 8 lembar roti tawar, buang pinggirnya, potong-potong
- 3 sendok makan kismis
Kocok jadi satu:
- 4 butir telur ayam
- 100 ml Susu Kental Manis cap NONA
- 150 ml air
- ½ sendok teh kayu manis bubuk
Taburan:
- 50 gram almond iris
Cara Mengolah Prol Nanas:
- Siapkan mangkuk tahan panas, semir margarine.
- Masak nanas bersama gula, kayu manis dan air hingga layu dan matang. Angkat dan dinginkan.
- Susun roti tawar selapis di dalam mangkuk, Beri nanas rebus, taburi kismis.
- Kerjakan berlapis hingga bahan habis.
- Tuangi telur kocok, taburi almond iris.
- Panggang di dalam oven bersuhu 180 C selama 30 menit hingga kuning dan matang.
- Angkat, dinginkan.
Tips :
- Pilih nanas Palembang atau Bogor yang tua agar rasanya manis dan aromanya wangi.
- Adonan bisa dicetak dalam mangkuk aluminium kecil untuk per prosi.
Informasi Nutrisi:
Kalori : 244 Kal
Protein : 7.9 gr
Lemak : 7.94 gr
Serat : 2.9 gr
Karbohidrat : 37gr
0 komentar:
Posting Komentar