Resep Masakan Mi Jawa Rebus
Resep Masakan Mi Jawa Rebus - Hidangan khas dari daerah Jawa ini memiliki rasa yang segar dan harumnya menggoda :)
Sumber : Jamuan Istimewa 6 Menu Hidangan - Primarasa
Kategori Masakan : Masakan Indonesia
Bahan-Bahan Mi Jawa Rebus:
- 250 gram mi basah
- 600 cc kaldu ayam, didihkan
- 2 lembar sawi hijau, potong-potong
- 1 lembar kol, iris kasar
- 1/2 potong dada ayam goreng, suwir-suwir
- 2 batang daun bawang, potong serong 2 cm
- 1 buah tomat, iris kasar
- 2 sendok makan minyak goreng untuk menumis
- 2 butir telur
Bumbu dihaluskan:
- 3 siung bawang putih
- 4 butir bawang merah
- 1/2 sendok teh merica bulat
- 2 butir kemiri sangraigaram secukupnya
Cara Mengolah Mi Jawa Rebus:
- Panaskan minyak.
- Tumis bumbu halus sampai harum.
- Masukkan irisan kol, sawi, dan daun bawang, aduk-aduk.
- Tuang kaldu, aduk-aduk.
- Masukkan mi dan irisan tomat serta daging ayam suwir, aduk.
- Pecahkan 2 butir telur, aduk.
- Tutup wajan sebentar, aduk lagi dan angkat.
- Hidangkan selagi panas.
0 komentar:
Posting Komentar